Manusia berhati bidadari

 

 Masih adakah kehadirannya di zaman sekarang?

Oke kali ini memang segoret kisah pendek tentang Wanita berhati mulia yang pernah hidup di zaman Nabi Muhammad saw 14 abad yang lalu. Ia terlahir dari manusia paripurna sempurna dimana sosok orangtuanya yang terpilih di muka bumi yang Bernama Muhammad dan Kadijah.

 Siapakah dia? Ya Wanita penghuni syurgawi Fatimah Azzahra, ialah Wanita sebagai potret sempurna Wanita yang memilki 2 kategori kemulian; pertama adalah sebagai puteri Nabi termulia penyebab kemuliaan adalah ayahnya Nabi Muhammad Saw oleh karenanya anugerah kemulian aksidental dan hubungan kekeluargaan, hubungan darah karena ia merawatnya dan mensyukurinya dengan mengadakan tanggung jawab pengamalan implementasi ajaran dari ayahnya tentunya Fatimah adalah teladan Wanita semsta alam dan kemuliaan kedu Fatimah adalah ketakwaannya kepada Allah Swt yang menjadi prestasi untuk dijadikan teladan wanita.

 14 Abad sedang berjalan namun Kisah Nabi Muhammad Saw mengajarkan kepada kita bagaimana berhasilnya ia mendidik, membimbing, membina puteri tercintanya dalam menjalani roda kehidupan yang fana ini. Selayaknya kita harus menghormati dan memuliakan Fatimah karena kemuliaan aksidentalnya sebagai puteri Nabi dan kita memuliakannya karena esensialnya sebagai teladan suci seluruh alam.

 Sekelumit Ilustrasi diatas yang luarbiasa menjadi muqodimah cerita ini, so! terus terang hati saya teriris tipis-tipis sebagai sosok wanita yang belum sempurna meneladani kemuliaan beliau baru sebatas literasi dari sumber-sumber mutawatir mengenai sepak terjang Fatimah di periode kehidupannya dalam menebar manfaat bagi agama, sosial masyarakat, dalam perjuangan dakwah, istri shalihah atas kepatuhannya terhadap suami; Ali bin Abi thalib, Fatimah memberikan bakti contoh mulia dalam birrul walidain terhadap ibu dan ayahandanya serta menjadi karakter ibu yang relijius, sholihah mendidik putra putri cucunda nabi Saw Hasan, husein dan Zainab. Fatimah Manusia berhati bidadari.

 Kini di era generasi z meski bukan beliau dan tidak separipurna akhlakul karimah Fathimah, kita masih bisa melihat dan mengamati, menganalisis dengan cerdas ada manusia berhati bidadari lainnya ada Wanita-wanita shalihah yang masih hidup di bumi, pancaran Fatimah di generasi modrn dan canggih.

 Bagaimana ciri-cirinya?

1. Kamu pandangi ibumu renungkan bagaimana ia berproses membesarkanmu, merawatmu, mengurusimu, meberikan penghidupan yang layak sekuat kemampuannya. Resapi perjuangannya.

2. Saat kau melangkah keluar rumah, pandangilah gurumu baik di sekolah maupun di tempat mengaji dengan kehikhlasan dan penerimaan yang siap untuk menjemput ilmu yang akan ia berikan kepadamu, fokusla menyambut ilmu manfaat, karena dengan ilmu kamu akan keluar dari kegelapan menuju cahaya terang benderang. Selain itu literasi yang kuat kau praktikan mencari ilmu akan sejarah para Wanita syurgawi Wanita-wanita terdahulu baik tertulis dalam sejarah mutlak (Al-Quran), sabda dan taqrirnya nabi (hadits) maupun sejarah, serta ada pula para pahlawan wanita inspiratif masa lalu niscaya akan kau petik segudang ilmu yang akan memberikan kesan positif sebagai idola yang diridhoi Allah Swt.

3. Petiklah nilai-nilai positif dari lingkungan sekitar seperti: tetangga dengan berbagai ragam karakter pelajarilah dan ambillah hikmah positif dari setiap mobilitas kemasyarakatan pasti akan kau dapati satu ragam yang pantas untuk kau teladani akhlaknya.

4. Bagaimana ciri yang lainnya? sesekali tataplah dirimu sendiri kedepan cermin karena kamu punya potensu untuk menjadi manusia berhati bidadari! Caranya tergantung dirimu karena Allah telah berikan akal, hati dan nurani kepadamu namun ikhtiar ada dalam dirimu. Baik buruk tergantung kemana kamu akan membawa Langkah fikiranmu, ucapanmu, hatimu dan tindakanmu.

Semoga Allah senantiasa selalu menuntun kita agar menjadi jiwa raga yang mendekati insan paripurna menurut kadar dan kemampuan kita sendiri aamiin no bodies perfect tapi akan musitahil bagi kita menjadi manusia berhati bidadari ketika “kita berdiam diri”. Ingatlah kehancuran dunia bukan karena banyaknya orang-orang jahat namun karena diamnya orang-orang baik,

Alhamdulillahirabbil’alamin

Fitri Shofiyatun Nafidzah

Garsel, 4102023

#motivasi #akhlaqulkarimah #akhlaq

#pencarihikmah #muhasabahdiri

#wanitasyurgawi #Fatimahazzahra

#kisahkehidupan #muslimah

#puterinabimuhammadsaw

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ILMU LALAT

Rezeki Langit

Motivasi Informatif